Translate

Selasa, 17 September 2013

Ini Dia Perkiraan Harga iPhone 5C dan 5S di Indonesia!




350 215 Iphoneharga1

Apple telah memperkenalkan dua jagoan terbarunya yakni iPhone 5S dan iPhone 5C kepada khalayak luas. Selain disain dan spesifikasi, faktor penentuan harga adalah hal lainnya yang sangat dinanti-nantikan. Karena mempengaruhi daya beli konsumen.

Apple sendiri sudah mempublikasikan harga dari kedua perangkat tersebut. Meski begitu, belum ada informasi yang valid mengenai berapa harga iPhone 5S dan iPhone 5C di Indonesia nantinya.

Berdasarkan perbandingan antara harga jual iPhone 5S dan iPhone 5C di Singapura dan Amerika, dan mengkonversikannya ke Rupiah dengan cara mengalikan harganya dengan nominal kurs hari ini, dapat terlihat harga kedua perangkat tersebut di Indonesia.Dan dari hasil yang didapat, bisa disimpulkan bahwa harga jual iPhone 5S dan iPhone 5C di Singapura, lebih mahal dibanding harga jual iPhone 5S dan iPhone 5C di Amerika Serikat. Produk-produk Apple yang masuk ke Indonesia sendiri berasal dari Singapura. Dan akibat hal tersebut, dapat diperkirakan jika harga jual iPhone 5S dan iPhone 5C di Indonesia akan lebih mahal lagi jika dibandingkan di Singapura.

Terlihat angka Rp 9.999.000,- adalah harga yang diprediksi untuk sebuah iPhone 5S 16 GB di Indonesia. Sedangkan untuk iPhone 5C, diperkirakan bakal berada di angka Rp 8.999.000.
350 172 Iphone 5s Price
Harga ini tentu saja melesat cukup tajam dari harga jual iPhone 5 tahun lalu. Sebagai informasi, untuk sebuah iPhone 5 unlocked 16 GB, Telkomsel membanderolnya dengan harga Rp 7.999.000 saat itu. Tapi perlu diingat juga bahwa kurs mata uang dollar singapura pada waktu itu belum setinggi sekarang ( waktu itu masih di kisaran Rp 7.500 – Rp 8.000). Sekarang mata uang Singapura terhadap Indonesia
berada di angka Rp 9.391.
350 172 Iphone 5c Price
Mungkin Anda bertanya-tanya, mengapa Indonesia harus ambil barang di Singapura? Kenapa tidak di Amerika Serikat saja supaya lebih murah? Diperkirakan hal ini lantaran biaya operasional yang jatuhnya lebih murah mengirim dari Singapura ketimbang Amerika Serikat. Ongkos kirim dari Amerika sana tentu saja lebih mahal karena jarak yang lebih jauh ke Indonesia. Di samping faktor nilai tukar mata uang asing terhadap rupiah, faktor regulasi dan lain-lainnya tentu memiliki andil serupa terhadap harga
iPhone di Indonesia.

Berharap saja, perkiraan harga iPhone 5C dan iPhone 5S lebih murah dari perkiraan di atas, sehingga dapat terjangkau oleh daya beli sebagian besar masyarakat Indonesia

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

You might also like: